Rabu, 20 Februari 2019

Barcelona Ditahan Imbang Oleh Lyon

Lyon - Buang-buang peluang, Barcelona tertahan di markas Olympique Lyon. Hasil seri ini terasa menyakitkan untuk Los Cules. Meski tampil dominan, Barcelona hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menghadapi Lyon, Rabu (20/2/2019) dini hari WIB pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Sepanjang laga yang berlangsung di Stadion Groupama ini, Blaugrana melepas total 25 tembakan dengan lima di antaranya mengarah ke gawang Anthony Lopes.




Namun dari percobaan yang sedemikian banyak tersebut tak ada satu pun yang berbuah gol. Tumpulnya lini depan Blaugrana ini membuat Sergio Busquets merasa tidak senang. Meski begitu, ia optimis timnya tak akan mengulangi kesalahan yang sama di leg kedua. Saat skuat Ernesto Valverde dituntut untuk meraih kemenangan di Camp Nou pada 14 Maret jika ingin lolos ke babak perempatfinal.

Kami tidak berpikir ini adalah hasil yang berisiko, kami hanya fokus untuk memenangkan leg kedua. Kami sangat dominan dan jika ingin berada di perempatfinal maka kami tahu harus memenangkan pertandingan tersebut. Akan mengkhawatirkan jika kami tidak menciptakan peluang dalam pertandingan ini sehingga kami harus optimis. Kami tentu saja tidak bahagia karena saya pikir tim bisa bermain dengan baik, mencetak gol dan menang. Tapi seperti inilah sepakbola dan jika Anda tidak berhasil ini akan menyakitkan bagi Anda, ujarnya menegaskan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar